katalog elektronik rumah tangga  fashion  handphone and tablet  jam tangan dan perhiasan  kamera  kesehatan dan kecantikan  komputer dan laptop  mainan dan bayi  olahraga dan outdoor  otomotif dan hobi  elektronik peralatan rumah tangga  tas dan koper

Thursday, February 2, 2012

Ruang Keluarga Suasana Pedesaan


Hello Sobat Rihants !

Duduk-duduk di saung, sambil menikmati angin sepoi-sepoi. Dengan ditemani alunan seruling bambu. Sambil menikmati teh hangat dan singkong rebus. Sungguh ini suasana pedesaan yang kita semua dirindukan.
 
Stop lamunan Anda. Jangan menghabiskan waktu membayangkan suasana di pedesaan yang menyenangkan, kita bawa saja kenangan tersebut ke ruang keluarga? Untuk menata ruang agar bernuansa pedesaan, intinya, sama saja dengan menata ruang keluarga pada umumnya, namun kita harus pintar memilih aksesoris dan furnitur yang berkesan “outdoor” yang kental..

Keluarga-Nuasana-Pedesaan

Pada gambar ini sebagai pengganti sofa, sipemilik rumah ini mencoba menempatkan daybed. Tapi bukan sembarangdaybed , tapi daybed dari anyaman rotan. Dengan begitu, daybed saja sudah menyumbangkan tampilan alami untuk ruang keluarga. Tapi tidak cukup cuma daybed , perlu didukung pula oleh furnitur dan aksesori lain di sekelilingnya.
Sekarang coba perhatikan pilihan single chair -nya. Tidaklah berbahan alami, seperti kayu, atau rotan bambu . Single chair ini terbuat dari bahan kain dengan kerangka besi, seperti kursi-kursi modern. Namun anda coba lihat desainnya, sebenarnya single chair ini termasuk kategori furnitur outdoor . Itulah sebabnya, kehadiran kursi tersebut di ruang keluarga menegaskan nuansa atau kesan outdoor yang ingin ditonjolkan.

Lalu, kita coba lihat pada lantainya. Terdapat karpet hijau di sana. Sekilas karpet hijau ini mirip sepetak rumput, Inilah sebenarnya yang menipu mata kita. Hingga disaat melihatnya, dengan sendirinya mata serta otak kita membayangkan taman dengan rumput yang segar, sangat outdoor bukan…?.
Dengan dipadukannya furnitur serta aksesori dengan nuanasa alami tadi, dan ditambah lagi dengan bukaan yang lebar, anda tidak perlu lagi melamun untuk berada di suasana pedesaan. Karena suasana ini sudah hadir dihadapan..

Courtesy : www.archipost.com

Terima Kasih telah membaca ..
Kami berharap anda tetap di sini dengan ragam artikel menarik lainnya dan meninggalkan komentar ..

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...